Miniatur Ondel-Ondel |
Sebagai Ibukota Negara, Jakarta menjadi salah satu tujuan utama wisata turis mancanegara. Namun mencari souvenir dengan ikon khas Jakarta ternyata tak mudah. Peluang inilah yang dimanfaatkan seorang anak lelaki yang berasal dari Betawi, Martin Maulia seorang seniman Betawi muda. Memiliki ide membuat souvenir Betawi timbul dari kecintaannya terhadap budaya Betawi, budaya asli Jakarta.
Pada tahun 2013 Martin mulai menekuni pembuatan souvenir. Idenya di dapat dari pengalaman berkeliling kota Jakarta. Tugu Monas dan ondel - ondel adalah ikon yang ditemui Martin sebagai simbol Jakarta. Souvenir yang dibuat adalah miniatur ondel-ondel.
Kemasan Paket Kirim
"Idenya itu muncul karena memang tidak adanya souvenir dari Betawi, nah kebetulan saya sendiri orang Betawi merasa perlu mengangkat budaya Betawi baik dari keseniannya, makanannya, busana dan kenapa tidak dengan khas cindermatanya" tambah Martin.
Pembuatan souvenir miniatur ondel-ondel Betawi sebenarnya cukup sederhana. Untuk pajangan bupet atau meja kantor yang terbuat dari fiberglass. Dalam sehari bisa dibuat 10 pasang sampai 20 pasang souvenir dengan harga 100 ribu hingga 150 ribu rupiah per pasang.
Sementara miniatur ondel - ondel, rangkanya dibuat dari bambu. Untuk ondel - ondel besar butuh waktu dari tiga hari dan harganya bisa mencapai 7 juta rupiah tergantung bentuk wajah dan tingkat kesulitan modelnya.
No comments:
Write comments